Manfaat Bunga Krisan Untuk Obat Tradisional

Siang sahabat Ragam Alami, kali ini saya akan membahas tentang Khasiat dan Manfaat Bunga Krisan untuk Kesehatan. Bunga Krisan (Chrysanthemum Morifolium Ram) berasal dari daratan Asia Timur, lebih tepatnya dari Negara Tiongkok dan Jepang. Sejak abad ke 19, tanaman ini sudah dikenal oleh masyarakat Indonesia, namun hanya sebatas sebagai tanaman hias saja. Tanaman ini biasanya tumbuh di daerah yang berhawa sejuk. Ciri fisik dari tumbuhan ini antara lain batangnya yang sudah tua keras, serta memiliki warna hijau yang agak kecoklatan. Bentuk daunnya bulat seperti telur, tepinya bergerigi, ujungnya rucing, dan tersusun secara berselang-seling. Bentuk bunganya sendiri beraneka ragam, namun yang paling umum dijumpai adalah yang berbentuk seperti mangkuk. Belum banyak orang yang mengetahui Manfaat Bunga Krisan ini untuk kesehatan. Lalu apa saja manfaat Bunga Krisan ini? Bisakah kita mengolahnya menjadi obat tradisional? Di dalam artikel ini, saya akan menjelaskannya lebih lanjut.
KANDUNGAN SENYAWA BUNGA KRISAN

Mungkin tak banyak dari kita yang tahu apa sajakah senyawa yang terdapat di dalam Bunga Krisan ini. Dan inilah kandungan senyawa yang terdapat di dalam Bunga Krisan : Acacetin, Choline, Adenin, Chrysandiol, Chlorochynorin, Chrysanthenone, Coptiside 1, Chrysanthemine, Glukosida, Hidrosianida, Stachydrine, dan Pyrethrum.
 
Khasiat dan Manfaat Bunga Krisan Untuk Kesehatan
Bunga Krisan Pink
MANFAAT SERTA PENGOLAHAN TANAMAN BUNGA KRISAN

Karena memiliki banyak senyawa yang baik untuk tubuh, tanaman yang juga dikenal dengan nama Seruni ini mampu mengatasi berbagai macam gangguan kesehatan. Berikut manfaat dan pengolahan tanaman bunga krisan sebagai obat tradisional alami:

Mengobati Keputihan
Siapkan 10 gram Bunga Krisan kering, 10 gram Sambiloto kering, 10 gram daun Ketepeng Cina kering, 10 gram daun Beluntas kering, 10 gram daun Jambu Biji muda yang juga sudah kering, serta 1 sendok the Jinten. Rebus semua bahan tersebut dengan air secukupnya. Gunakan air rebusan itu untuk mencuci daerah kewanitaan, dan sebagai tambahan air untuk mandi.

Mengobati Radang Telinga Bagian Tengah
Pertama, bersihkan terlebih dahulu telinga anda yang sakit. Kemudian buatlah jus dari campuran Bunga Krisan secukupnya, dan daging daun Lidah Buaya secukupnya. Setelah itu, teteskan air hasil jus tadi sebanyak 2-3 tetes ke telinga. Lakukan kegiatan ini 2-3x sehari.

Mengobati Pusing Kepala
Seduhlah 50 gram Bunga Krisan yang sudah kering dengan air matang secukupnya. Kemudian minumlah ramuan tersebut.

Mengobati Radang Otak
Sediakan 30 gram Bunga Krisan, 30 gram Krokot segar, 60 gram akar Alang-alang, 40 gram daun Bunga Teratai, serta 10 gram bubuk Cacing Tanah. Rebus semua bahan dengan air sebanyak 1 liter, hingga tersisa setengahnya (500 cc). Kemudian saring, dan minumlah sebanyak 250 cc untuk setiap kali minum.Lakukan kegiatan ini 2x sehari.

Mengobati Difteri
Cuci bersih 50 gram akar Bunga Krisan dan 1 buah Mengkudu. Kemudian buatlah jus dengan campuran kedua bahan tadi. Tambahkan 200 cc air masak, alu minum ramuannya.

Mengobati Influenza
Siapkan 60 gram Bunga Krisan, 15 gram Jahe, serta 2 batang daun Bawang Putih. Cuci bersih semua bahan tadi, kemudian rebus dengan air sebanyak 500 cc. Rebus hingga tersisa 300 cc, dan minumlah ramuan ini secara teratur.

Mengobati Radang Mata Merah
Rebuslah 9 gram Bunga Krisan kering dan 6 gram Bunga Melati kering dengan 400 cc air. Rebus hingga tersisa 200 cc, kemudian minum airnya.

Mengobati Radang/Sakit Tenggorokan
Rebuslah 30 gram Bunga Krisan dengan 400 cc air, sampai tersisa setengahnya (200 cc). Kemudian minum airnya.

Mengobati Hernia
Siapkan 30 gram akar Bunga Krisan, 1 butir biji Mangga besar yang sudah kering, 15 gram biji Jeruk, 5 biji Kapulaga, serta 5 gram Adas. Rebus semua bahan tadi dengan 500 cc air sampai tersisa 250 cc. Saring, lalu minum ramuan ini secara teratur.

Mengobati Radang Tulang Belakang (Rachitis)
Siapkan 2 kuntum Bunga Krisan, 60 gram Kangkung, 60 gram Bayam, serta 1 buah umbi Kentang. Cuci semua bahan sampai bersih, lalu tumbuk hingga menjadi halus. Tambahkan 3 sendok makan Madu Murni, lalu aduk sampai merata. Setelah itu saringlah. Minum air saringannya sebanyak 3 kali sehari, masing-masing sebanyak 3 sendok makan setiap kali minum.
Benefits of chrysanthemum flowers
Bunga Krisan Kuning
Untuk bisa mendapatkan kesembuhan atau hasil yang maksimal, maka rutinlah mengkonsumsi resep obat tradisional di atas sesuai dengan petunjuk ahli herbal. Sekian artikel mengenai Khasiat dan Manfaat Bunga Krisan sebagai obat tradisional untuk kesehatan, semoga bermanfaat dan dapat menjadi referensi bagi anda.

Baca artikel terkait:
·         Khasiat dan Manfaat Bayam
·         Khasiat dan Manfaat Buah Nanas
·         Khasiat dan Manfaat Buah Naga

Kata kunci : khasiat bunga krisan, manfaat bunga krisan, obat tradisional, obat alami, obat herbal, kesehatan, benefits of chrysanthemum flowers.

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Manfaat Bunga Krisan Untuk Obat Tradisional"

  1. wah ternyata bunga krisan itu banyak sekali ya manfaat nya gan..

    BalasHapus
  2. banyak sekali manfaat dari bunga krisan , terimakasih informasinya ..

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.