10 Manfaat Bunga Kamboja

Manfaat Bunga kamboja untuk kesehatan sangatlah banyak. Akan tetapi khasiat Bunga kamboja yang mempunyai nama latin Plumeria rubra L.cv. Acutifolia belum dikenal secara luas oleh masyarakat. Bunga kamboja merupakan tanaman yang berasal dari daerah tropis seperti Amerika dan terdapat pula di daerah Afrika. Tanaman Kamboja dikategorikan sebagai salah satu tanaman hias. Masih terngiang dalam ingatan kita bahwa tanaman kamboja ini sempat menjadi populer di Indonesia bersama tanaman Jemani dan Gelombang Cinta. Kamboja memiliki beberapa jenis, mulai dari yang berukuran kecil (kerdil) sampai yang berukuran besar dan tinggi. Jika kamboja kerdil sering ditanam pada pot-pot kecil tanaman hias, kamboja besar sering ditanam di area pemakaman.

Bunga Kamboja
  
Bunga Kamboja

Berdasarkan bunganya kamboja ternyata memiliki bunga yang beraneka warna, dari mulai putih, kuning, merah, merah muda atau kombinasi dari warna-warna tersebut. Daun pohon kamboja pun berbeda-beda sahabat ragam, ada pohon yang berdaun lebar dengan ujung lancip, ada juga yang berdaun kecil dan lonjong dengan ujung tumpul. Bau wangi khas dari bunga kamboja juga tidak kalah dari beberapa bunga wangi lainnya seperti bunga melati (baca: Khasiat dan Manfaat bunga Melati) dan bunga mawar (baca: Khasiat dan Manfaat bunga Mawar).
Bunga Kamboja

Bunga Kamboja

Perlu sahabat ragam ketahui bahwa selain sebagai tanaman hias, ternyata bunga kamboja juga sering dimanfaatkan sebagai obat tradisional untuk mengatasi berbagai macam penyakit. Bunga kamboja dipercaya dapat mengobati bisul, kencing nanah, kutil, bengkak, kapalan, frambusia, dan digunakan untuk perawatan  menghaluskan kulit.

Bunga Kamboja

Kandungan Senyawa Bunga Kamboja

Tanaman kamboja mengandung senyawa agoniadin, asam plumerat, asam serotinat, lepeol dan pluimierid (merupakan suatu zat pahit beracun). Getah Pohon Kamboja mengandung senyawa sejenis karet, triterpenoid amyrin, lupeol, kautscuk, dammar dan asam plumeria (oxymethyl dioxykaneelzuur). Akar dan daun tanaman ini mengandung senyawa alkaloid, flavonoid, polifenol dan saponin. Tumbuhan kamboja juga mengandung fulvoplumierin (yang mempunyai daya dalam mencegah pertumbuhan bakteri) minyak atsiri (geraniol, farsenol, sitronelol, fenetilalkohol dan linalool. Kulit dan batang kamboja mengandung alkaloid flavonoid dan polifenol. Bunga kamboja mengandung asam palmitat, asam linoleat, asam laurat, asam miristat dan minyak atsiri.


Khasiat dan Manfaat Bunga Kamboja

Dengan kandungan senyawa tersebut di atas, menjadikan tanaman kamboja memiliki banyak manfaat dan khasiat untuk kesehatan maupun kecantikan. Berikut ini beberapa manfaat dan cara pengobatan tradisional maupun perawatan menggunakan bagian dari tanaman kamboja.

Mengobati Bengkak
Ketika mengalami bengkak pada salah satu bagian tubuh, anda dapat mengobatinya dengan memanfaatkan kulit pohon kamboja. Caranya, ambil bagian kulit pohon kamboja secukupnya (1 sirap). Tumbuk bahan tersebut sampai halus kemudian rebus dengan setengah teko/cerek hingga mendidih. Gunakan air rebusan ini untuk merendam bagian tubuh yang bengkak atau digunakan untuk mengompres.

Bunga Kamboja Merah

Khasiat Bunga Kamboja untuk Kesehatan

Mengobati Frambusia (Patek)
Untuk mengobati patek pada tubuh anda dapat memanfaatkan khasiat kulit pohon kamboja. Caranya, ambil 2 Sirap kulit kamboja. Tumbuk hingga halus kulit kamboja tersebut kemudian direbus menggunakan 1 teko/cerek air sampai mendidih. Gunakan air rebusan tersebut untuk mandi dan menggosok bagian tubuh yang luka.

Mengobati Bisul
Untuk mengobati bisul anda dapat menggunakan getah pohon kamboja. Caranya, ambil getah kamboja langsung dari pohonnya kemudian oleskan pada bagian tubuh yang terserang bisul. Atau anda dapat memanfaatkan ramuan daun pohon kamboja dan minyak kelapa. Caranya, ambil daun kamboja kemudian dilemaskan dan diolesi minyak kelapa. Tempelkan daun tersebut pada bisul. Jika kering, ganti dengan yang baru.

Mengobati Kencing Nanah
Untuk mengobati penyakit kencing nanah, anda dapat memanfaatkan akar pohon kamboja. Caranya, ambil akar pohon kamboja secukupnya (1 potong). Setelah dicuci bersih, rebus akar tersebut dengan 2 gelas air hingga mendidih dan tersisa 1 gelas. Minum 1 cangkir air ramuan tersebut satu kali sehari.

Menghilangkan Panu
Untuk menghilangkan panu, anda dapat memanfaatkan kulit pohon kamboja. Caranya, ambil kulit pohon kamboja kemudian rebus dengan air secukupnya sampai mendidih. Gunakan air tersebut untuk mandi dan mencuci panu yang menempel pada kulit anda.

Menghilangkan Tahi Lalat
Jika anda tidak percaya diri dengan tahi lalat di salah satu bagian tubuh, jangan khawatir! Getah pohon kamboja dapat dimanfaatkan untuk menghilangkat tahi lalat. Caranya, ambil getah kamboja menggunakan kapas, kemudian tempelkan pada tahi lalat yang mengganggu. Lakukan secara rutin sampai tahi lalat hilang dengan sendirinya.

Menghilangkan kutil
Untuk menghilangkan kutil, anda dapat menggunakan Getah pohon kamboja. Caranya sama dengan menghilangkan tahi lalat. Namun perlu anda perhatikan bahwa getah kamboja sifatnya sangat sensitif, jadi jangan sampai terkena bagian tubuh yang lain seperti mata.

Mengobati Sakit Gigi Berlubang
Selain beberapa penyakit di atas getah pohon kamboja dapat dimanfaatkan untuk mengobati sakit gigi, terutama sakit gigi akibat gigi berlubang. Caranya, ambil getah pohon kamboja menggunakan kapas, kemudian kapas tersebut diletakkan/ ditempelkan langsung pada gigi yang berlubang.

Mengobati Mencret (Disentri)
Bunga kamboja dapat dimanfaatkan untuk mengobati disentri. Caranya, ambil 10-20 kuntum bunga kamboja yang masih segar. Setelah dicuci, rebus bunga tersebut dengan 3 gelas air sampai mendidih dan tersisa 2 gelas. Jika sudah dingin, saring air rebusan tersebut untuk diminum sehari sekali.

Menghaluskan Kulit
Sahabat ragam, selain bagian pohon kamboja dapat digunakan untuk mengobati beberapa penyakit, bunga kamboja ternyata dapat digunakan untuk perawatan kecantikan. Hal ini karena bunga kamboja mengandung emolien dan vitamin E yang sangat bermanfaat untuk melembabkan, melembutkan, serta menambah nutrisi dan menjaga elastisitas kulit.
Bonsai Bunga Kamboja Jepang

Sekian artikel tentang Khasiat dan Manfaat Bunga Kamboja untuk kesehatan dan kecantikan. Semoga artikel Annisa kali ini bermanfaat buat semuanya.

Kata Kunci: Khasiat dan Manfaat bunga kamboja, Manfaat bunga kamboja, Khasiat bunga kamboja, Manfaat bunga kamboja untuk kesehatan, khasiat bunga kamboja untuk kesehatan, Manfaat bunga kamboja untuk kecantikan, Khasiat bunga kamboja untuk kecantikan.

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "10 Manfaat Bunga Kamboja"

  1. saya baru tau gan kalau bunga kamboja bisa menghaluskan kulit , terimakasih informasinya ..

    ReplyDelete

Powered by Blogger.