Cocor Bebek Tak Hanya Sekedar Tanaman Hias

Pembahasan artikel kali ini yakni tentang CocorBebek Tak Hanya Sekedar Tanaman Hias, namun juga dapat digunakan sebagai obat herbal tradisional. Cocor bebek  atau yang memiliki nama latin Kalanchoe pinnata adalah tumbuhan sukulen yang berasal dari Madagaskar. Tumbuhan ini tersebar di daerah tropis, biasanya ditanam di halaman rumah dan terkadang hanya menjadi tanaman liar di tepi jalan maupun di tepi jurang.

Cocor bebek tak hanya sekedar tanaman hias
Khasiat Daun Cocor Bebek

Karakteristik dari tumbuhan ini yakni tinggi antara 30 sampai 100 cm, batang lunak dan beruas. Daun tebal berdaging karena banyak mengandung air. Helai daun berbentuk lonjong, bertangkai panjang, namun ujungnya tumpul dan pangkal membulat. Warna daun hijau sampai keabu-abuan. Cocor bebek memiliki kandungan seperti kalium yang sangat tinggi, asam malat, asam lemon, damar, glikosida artthosiphonin, alkaloid, asam apel, vitamin C, flavanoid, dan masih banyak lagi..

Kebanyakan masyarakat mungkin menganggap cocor bebek ini hanyalah tanaman biasa tanpa memiliki manfaat lain selain sebagai tanaman hias. Padahal jika dimanfaatkan secara maksimal cocor bebek juga dapat dijadikan obat tradisional untuk bermacam-macam gangguan kesehatan. Apa saja manfaatnya ?

Manfaat atau Khasiat dari Cocor Bebek

Sebagai Obat Sakit Kepala
Cuci 10 lembar daun cocor bebek hingga bersih,.setelah itu giling atau tumbuk sampai halus dan bubuhi dengan air garam secukupnya. Gunakan ramuan tersebut untuk digosokan pada dahi dan pelipis 1-2 kali sehari. Atau bisa juga dengan cara siapkan 5 lembar daun sosor bebek ditambah dengan daun dan batang kangkung sebanyak setengah genggam. Cuci hingga bersih dan diasapkan sebentar. Makan sebagai lalap bersama sama dengan nasi 2-3 kali sehari atau seperlunya.

Sebagai Obat Demam
Bila anak demam, lumatkan 2 – 4 helai daun cucur bebek, dan tempelkan di dahi / kepala sebagai kompres untuk menurunkan panas. Airnya bisa juga dibalurkan sebagai kompres badan.

Sebagai Obat Gigitan Nyamuk
Lumatkan 5 – 10 helai daun cocor bebek, lalu peras hingga keluar airnya. Gunakan air tersebut sebagai pengoles luka gigitan nyamuk. Lakukan pengolesan setiap hari sampai bekas luka gigitan menghilang.

Obat Keseleo
Siapkan 10 helai daun cocor bebek, lalu lumatkan. Tempelkan ke bagian tubuh yang keseleo dan diamkan selama 30 menit. Lakukan setiap hari sampai benar-benar sembuh.

Obat Anti Bakteri
Daun cucur bebek dapat digunakan sebagai obat antibakteri. Seperti luka memar atau luka terbuka akibat goresan benda tajam.  Caranya daun cucur bebek yang sudah dilumatkan, ditempel kebagian yang terasa sakit. Ganti setiap sore hingga luka mengering.

Sebagai Obat Sakit Gigi
Siapkan 4-6 helai daun cocor bebek, kemudian lumatkan. Tempellah di atas pipi gigi yang terasa sakit. Lakukan sesering  mungkin sampai hilang rasa sakitnya.

Mengatasi Muntah Darah
7 lembar daun cocor bebek dilumatkan dan ditambah dengan gula merah, tim atau kukus dan minumlah selagi hangat.

Obat Radang Amandel
Untuk mengobati amandel caranya siapkan 10 lembar daun cocor bebek, lalu dihaluskan dan gunakan airnya untuk obat kumur.

Mengatasi Nyeri pada Lambung
Jika anda merasa nyeri pada lambung maka tak ada salahnya untuk mencoba ramuan berikut ini. Caranya siapkan 5 lembar daun cocor bebek, lalu tumbuk hingga halus. Untuk menghilangkan rasa anyir anda dapat menambahkan garam secukupnya. Jika sudah peras, lalu diminum.dua kali sehari.

Mengobati Rematik
Rebus 4 lembar daun cocor bebek ditambah 1 sendok teh adas, 1 jari pulosari, 2 jari gula enau  ke dalam 3 gelas air. Masaklah sampai menjadi 3/4-nya saja. Setelah dingin saring terlebih dahulu, lalu minum 3 kali sehari masing-masing 3/4 gelas.

Meringankan Disentri dan Diare
Untuk mengobati diare cukup dengan tapal perut anda dengan menggunakan daun cocor bebek sehari 2 kali.

Mengatasi Asma
Untuk mengobati asma, caranya potong kecil-kecil daun cocor bebek. Kemudian keringkan. sedu dengan air hangat dan tambahkan madu secukupnya. Minumlah secara rutin dan teratur 2 kali sehari.

Mengatasi Wasir
Cuci hingga bersih daun cocor bebek, lalu keringkan sampai benar-benar kering. Tumbuk daun tersebut sampai menjadi bubuk. Seduhlah satu sendok bubuk tadi dengan air panas, anda bisa menambahkan dengan madu, minum selagi hangat hangat 3 kali sehari.

Mengatasi Radang Telinga Luar
Gunakan air perasan daun cocor bebek yang sudah ditumbuk sebagai obat tetes pada telinga.

Obat Bisul
Lumatkan 30 – 60 gr daun cocor bebek segar, ambil air lumatan tersebut dengan  ditambahkan madu. Sebagian dapat diminum dan sisa dapat ditempelkan dibagian yang sakit.

Tak cukup hanya memiliki khasiat di atas, para peneliti Universitas Osaka, Jepang, juga menyebutkan tanaman cocor bebek ini mengandung senyawa yang sangat efektif untuk memusnahkan sel-sel mutan penyebab kanker (Bryopgikkian A).


Manfaatkan daun cocor bebek ini dengan dengan dosis yang tepat, karena kelebihan dosis pada penggunakan dapat berdampak pusing serta muntah-muntah. Jika dikonsumsi oleh wanita hamil bisa mengakibatkan kematian pada janin. Selain itu bagi penderita gangguan fungsi pencernaan juga tidak disarankan untuk mengkonsumsi daun cocor bebek ini. Semoga artikel CocorBebek Tak Hanya Sekedar Tanaman Hias ini dapat memberi manfaat dan menambah pengetahuan untuk sahabat ragam semua.

Kata kunci : Manfaat daun cocor bebek, manfaat daun cocor bebek untuk kesehatan, manfaat daun cocor bebek untuk kecantikan, manfaat daun cocor bebek bagi kesehatan, manfaat daun cocor bebek untuk rambut, apa manfaat daun cocor bebek, manfaat dari daun cocor bebek, manfaat dan khasiat daun cocor bebek, cocor bebek untuk mengobati kanker, khasiat cocor bebek sebagai obat herbal.

Subscribe to receive free email updates:

3 Responses to "Cocor Bebek Tak Hanya Sekedar Tanaman Hias"

  1. ternyata banyak sekali manfaat dari tanaman cocor bebek yang belum kita ketahui , terimakasih informasinya , artikel yang sangat bermanfaat dan sangat menambah ilmu pengetahuan saya ..

    BalasHapus
  2. terimaksih informsinay ,,sangat bermanfaat sekali...

    BalasHapus
  3. Manfaat Tersembunyi Daun Cocor Bebek Yang Belum Di Ketahui
    Agen Sbobet

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.