Manfaat Buah Alpukat

Ragam Manfaat dan Khasiat Alami - Buah alpukat (persea americana) merupakan buah tropis yang berasal dari Meksiko dan Amerika Tengah. Buah yang sangat populer di Indonesia ini kini banyak dibudidayakan di Amerika Selatan dan Amerika Tengah sebagai tanaman perkebunan monokultur dan banyak ditanam sebagai tanaman pekarangan di negara tropis lainnya. 


Manfaat Buah Alpukat Untuk Kesehatan dan Kecantikan
Buah Alpukat
Selain rasanya yang sangat enak, buah alpukat juga mengandung vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Buah alpukat yang sudah masak dapat dinikmati dengan dijadikan jus, atau dimakan begitu saja bersama gula dan madu.  Jadi ngiler nih sahabat Ragam.

1 butir buah alupkat mengandung setikdaknya 11 vitamin dan 14 mineral, protein, riboflavin (vitamin B2), niasin (vitamin B3), potasium (kalium), dan vitamin C. Selain itu, buah alpukat juga mengandung asam lemak omega-3 yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung, menurunkan kolesterol dan sebagai asupan makanan untuk otak.

Ternyata, bukan hanya buahnya saja yang berkhasiat. Biji dan daun alpukat juga sering dijadikan sebagai bahan untuk pengobatan tradisional. Seperti untuk mengobati kencing batu, darah tinggi, sakit kepala hingga diabetes. 
Baca: Manfaat Biji Alpukat. Manfaat Daun Alpukat

Manfaat Buah Alpukat Untuk Kesehatan dan Kecantikan
Meracik Masker Buah Alpukat
Berikut ini beberapa khasiat buah alpukat untuk kesehatan dan pengobatan tradisional:

Mengatasi kulit wajah kering
Selain daging buah alpukat saat ini banyak dijadikan sebagai bahan beberapa produk kosmetik. Daging buah alpukat ini juga bisa dimanfaatkan dengan cara yang alami untuk mengatasi kulit wajah yang kering. 

Daging buah yang sudah matang dilumatkan sampai halus seperti bubur. Kemudian, adonan tersebut digunakan untuk masker. Oleskan adonan tersebut pada muka yang kering. Biarkan kurang lebih selama 2 jam, bilas wajah dengan air dingin.

Mengobati Sariawan
Untuk mengobati sariawan, sahabat RRA dapat menggunakan buah alpukat yang masak. Belah buah alpukat menjadi dua bagian, keruk daging buahnya kemudian tambahkan 2 sendok makan madu murni, aduk rata campuran tersebut lalu dimakan. Agar sariawan cepat sembuh, lakukan cara tersebut setiap hari. Pengobatan yang nikmat!

Menjadikan Rambut Berkilau
Agar rambut anda semakin panjang, kuat, dan berkilau. Alpukat bisa dijadikan salah satu alternative. Haluskan sebuah alpukat yang sudah masak. Setelah itu campur dengan yoghurt, sebutir telur, 1 sendok teh minyak jojoba dan ½ sendok teh minyak rosemary. Oleskan campuran tersebut pada rambut anda. Biarkan kurang lebih 20-30 menit, yang terakhir cukup bilas dengan shampoo. Untuk mendapatkan hasil terbaik, lakukan langkah tersebut secara continue.

Dengan omega-3 yang terkandung didalamnya, buah alpukat sangat cocok untuk dikonsumsi untuk menjaga kesehatan anda.

Menurunkan Kolesterol
Selain menjaga kesehatan jantung, omega-3 juga berguna untuk menurunkan kolesterol yang ada dalam tubuh kita.

Semoga artikel tentang Manfaat Buah Alpukat memberikan manfaat untuk para pembaca. Jangan lupa baca juga artikel mengenai Manfaat Daun Alpukat dan Manfaat Biji Alpukat sebagai tambahan wawasan untuk Anda.

Subscribe to receive free email updates:

3 Responses to "Manfaat Buah Alpukat"

  1. emm,saya suka sekali jus alpuket ,,segerr..enak dan banyak manfaatnya gan..

    BalasHapus
  2. terimakasih informasinya gan , sangat bermanfaat sekali ..

    BalasHapus
  3. terimakasih artikelnya
    http://obattipes.xyz/

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.